Wait?? What! My Life is Changing..
Agustus 23, 2016
Dear Bloggies,
|
It’s been long time since I wrote my last post in
my blog. I’ve been busy with work training and everything about it. Wait...what?? I
work?? Yes...finally, after 6 months period of selection. After 6 months drama
in each step of the selection, Alhamdulillah I got the answer of my pray. Jadi
ceritanya, selama 8 bulan terakhir saya melamar pekerjaan ke beberapa lowongan
kerja yang dibuka. Rencana saya untuk melanjutkan studi memang sengaja saya
tunda karena ketidakstabilan emosi saya di awal tahun ini. Daripada hasilnya
tidak maksimal, saya menurunkan ego saya untuk pasrah, ikhtiar dan berniat
mencari pekerjaan terlebih dahulu. Mulai tes menjadi Tutor Bahasa Inggris di
salah satu tempat kursus Bahasa Inggris, beberapa perusahaan BUMN sampai guru
les di lembaga bimbel menengah kebawah.
Sembari melamar kerja dan menunggu hasil dari setiap lamaran yang saya
masukkan, saya menjadi guru privat MIPA-Bahasa Inggris bagi anak-anak SMP. Jam
kerja saat itu mulai jam 4 sore sampai jam 9 malam, bahkan terkadang lebih dari
jam 9 malam ketika murid saya membutuhkan bimbingan lebih untuk ujian keesokan
harinya. Meskipun penghasilan saya dibilang pas untuk hidup di Surabaya, saya
tetap menikmati mengajar murid-murid saya (berasa muda kembali.. hehehe).
Ada satu hal yang membuat saya
bangga terhadap murid les saya satu ini, namanya Luthfi. Murid saya yang satu
ini uptodate soal hal-hal berbau hollywood dan trend kekinian, dan kebetulan
dia juga suka One Direction, jadilah kami sering mengobrol di sela-sela
kegiatan belajar-mengajar. Saya mengajar bahasa Inggris dan fisika untuk
Luthfi. Hal yang menjadikan kebanggaan tersendiri adalah saat saya berhasil
mengantar Luthfi untuk story telling dengan
lancar dalam ujian praktek Bahasa Inggris. Sebelumnya, murid saya ini belajar
memang benar-benar dari nol, dari dia yang sama sekali tidak menguasai bahasa
Inggris. Alhamdulillah, sekarang sedikit banyak dia sudah bisa mengerti dan
tidak malu-malu lagi untuk bercakap-cakap dengan bahasa Inggris, meskipun masih
sering lupa (proud of you...).
Ada satu lagi murid saya kakak-adik yang lucu-lucu, yang lebih sering
cerita sambil mengerjakan tugas (60% cerita sih..). Disini saya belajar seni mengajar
yang baik (sampai sekarang masih belajar ‘teges’ juga sih). Dari pengalaman
menjadi guru les privat, saya belajar banyak hal. Belajar untuk sabar, belajar
untuk memberikan pemahaman dengan cara yang mudah, dan belajar untuk
mendengar...ya, mendengar keluhan-keluhan dari murid-murid saya.
Sampai tiba waktunya, pengumuman kelulusan seleksi saya di sebuah perusahaan perkebunan keluar. Tangisan haru, bahagia, heran, perasaan saya campur aduk saat itu... sujud syukur saya setelah 6 bulan penantian dan beberapa kali menelan pil pahit lantaran gagal dalam beberapa tahapan seleksi di perusahaan-perusahaan lain.
Rasa syukur yang tidak terkira pada Allah yang selalu memberikan saya ‘kejutan’
berkah di setiap fase hidup saya. Sempat saya jatuh tersungkur di penghujung
tahun 2015, dimana saya merasa ‘pengalaman’ tersebut menjadi salah satu titik
balik dari fase kehidupan saya. Allah works in mysterious ways...dan saya
percaya itu. Ihtiar, doa, dan berserah diri kepada Allah...itu saja, karena
sejatinya perjalanan saya sebagai mahkluk Allah masih panjang dan banyak fase
lain yang menanti.
Alhamdulillah..some of my wishlists do come true this year, I got new
responsibilities and so many plans ahead. I hope that more of my dreams will
come true...
Dream, believe, and make it happen..never give up, because you'll never know what will happen in the future
My random madness. Enjoy every moment of your life |
-xoxo-
4 comments
Subhanallah. Selamat ya, mbak Andin. Semoga kerja barunya barokah ^ ^
BalasHapusProud of you, doakan saya mbak :")
Alhamdulillah dek... terima kasih yaa...
HapusSemoga kamu juga bisa nyusul :)
Wah.. mbak andin ceritanya sepotong sepotong nih.. bikin para reader kepo.. -______- jiahahahah
BalasHapushahaha....iyalah, kalo pengen cerita komplet nya, tunggu aku pulang :p
Hapus